banner 970x250

Pengajian Dwiwulan PAC Muslimat NU Kutowinangun, Bupati Bagikan Doorprize

  • Bagikan

Kutowinangun – Kegiatan Pengajian Dwiwulan PAC Kutowinangun kali ini bertempat di Desa Jlegiwinangun. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan bergilir di masing-masing Ranting Muslimat se-Kecamatan Kutowinangun.

Kegiatan pengajian tersebut diikuti oleh ratusan anggota muslimat NU se-kecamatan Kutowinangun. Serta dihadiri Kepala Desa Jlegiwinangun, jajaran pengurus PAC Muslimat NU Kutowinangun, Ketua MWC Kutowinangun, Camat Kutowinangun, Danramil Kutowinangun, Ketua LP Maarif NU Kebumen, hadir juga Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto, SH.

Sambutan Ketua Ranting Muslimat NU oleh ibu Hj. Titik W., menyampaikan terima kasih atas kehadiran jamaah yang sudah berkenan hadir dalam acara pengajian. Selain itu juga, Hj. Ulfah berpesan bagi siapa saja yang selalu nguri-nguri pengajian rutin adalah termasuk umat Nabi Muhammad SAW dan InsyaAllah akan kembali kepada Allah dengan husnul khotimah.

Dalam sambutannya ketua PAC Muslimat NU Kutowinangun Nyai Hj. Titik menyampaikan beberapa hal diantaranya, tetap semangat melaksanakan kegiatan di suasana pandemi. Dalam suasana pandemi dihimbau untuk tidak panik, selalu semangat dalam meningkatkan iman, imun dan aman. Selain hal tersebut juga Hj. Titik menyampaikan perolehan shodaqoh Upzis NU Kutowinangun sebesar Rp. 7.934.000,-

“Jika ingin menjadi umat yang beruntung ada 3 syarat: iman, hijroh, berjuang,” imbuhnya.

Bupati Arif Sugiyanto menyampaikan ucapan syukur atas terlaksananya kegiatan Muslimat NU yang luar biasa. Selain itu juga, bupati bagi-bagi doorprize bagi 10 orang yang bisa menyanyikan lagu Garuda Pancasila dan Lir-ilir.

Dalam mauidoh hasanahnya Nyai Hj. Asriyah Zuhdi dari Alian, berpesan untuk selalu perbanyak dzkir dan istighfar di bulan Rajab. Selain itu juga nyai Hj. Asriyah menyampaikan keutamaan sholawat, puasa Rajab.

“Jaminan masuk Surga bagi orang yang selalu bersyukur, pemurah, banyak istighfar,” pungkasnya.

  • Bagikan